Monday, May 21, 2012

Bye bye kuliah tamu dan diskusi publik :'(

mau sedikit mengeluh, keluhan yang sebenarnya mungkin nggak sepantasnya dilakukan sih. jadi minggu-minggu ini jadwal alhamdulillah cukup padat. lumayan daripada sebelum-sebelumnya yang terasa banyak waktu kosong kurang bermanfaat. tapi kepadatan ini membuat adanya acara lain yang muncul tidak bisa diikuti.

beberapa acara yang ketinggalan gw ikuti :


Diskusi Publik 5 : Reformasi Birokrasi BUMN
Tata Kelola, Prospek BUMN ke depan, dan Tantangan yang Dihadapi

Pembicaranya ada Pak Dahlan Iskan (Menteri BUMN), Pak Shalahuddin Haikal (dosen manajemen keuangan), dan Edo Yuliandra sebagai moderator. Acara ini dilaksanakan oleh BOE FEUI.

Penasaran sama acaranya. Apalagi ada Pak Dahlan Iskan mau dateng, pengen banget ngeliat gimana sih beliau ini yang sebenarnya, apakah sama seperti yang banyak diceritakan di berita-berita bahwa beliau sudah berbuat banyak untuk perubahan BUMN menjadi lebih baik ??

Kalau Pak Haikal, udah pernah diajar oleh beliau di dua kelas. Beliau punya perspektif menarik tentang kondisi keuangan di Indonesia, sehingga pastinya akan seru sekali melihat beliau berdebat dengan pelaku di salah satu sektor yang sarat dengan keuangan di pemerintahan ^^ 

Acaranya Rabu, 16 mei 2012 lalu. Gw telat tau acara ini dan sebenernya tau pun nggak bakal bisa dateng T______T

 ---------------

Kuliah Tamu tentang Ekonomi, Sistem Perdagangan, dan Daya Saing Nasional bersama Pak Gita Wirjawan (Menteri Perdagangan RI)

Acara ini diadakan oleh Program Pascasarjana Ilmu Ekonomi FEUI dan Kementerian Perdagangan RI untuk hari Selasa, 23 Mei 2012, dimulai pukul 10.00

Seperti Pak Dahlan Iskan, Pak Gita Wirjawan adalah salah seorang yang ingin gw lihat secara langsung bagaimana beliau menyampaikan ide-idenya tentang perkembangan ekonomi nasional. Apalagi melihat sistem ekonomi di Indonesia yang memakai sistem ekonomi campuran. acaranya besok dan gw fix nggak bisa dateng arghhhhhhh T______T

 ---------------

NGRUJAK : Ngobrol Seru Jakarta (link)

Acara ini akan diadakan Rabu, 23 Mei 2012, dimulai pukul 13.00 - 16.30. Acara ini diselenggarakan oleh Mahasiswa Program Vokasi Komunikasi Jurusan Hubungan Masyarakat Universitas Indonesia 2010. Tujuan acara ini ialah untuk ngobrol santai dengan para calon pemimpin ibukota. Selain diskusi, akan ada bazaar, penandatanganan petisi, mini seminar, dan stand up comedy.

Yang akan mengisi acara ini adalah para calon gubernur DKI Jakarta, sebagai panelis akan ada Pak Sutiyoso, Pak Marco Kusuma Wijaya, dan Pak J.J. Rizal. Moderatornya ialah Pak Joshua Matulessy.

Gw tertarik dengan acara ini karena sejujurnya gw sangat belum mengenal dekat orang-orang yang akan bersaing memperebutkan kursi nomor 1 dan 2 di DKI Jakarta. Gw nggak tau visi misi mereka, tujuan mereka, program kerja mereka, apa saja hal-hal yang menjadi target perbaikan mereka, dan hal lain terkait. Tentu saja gw sebenarnya bisa mencari di tv, pasti sudah ada stasiun tv yang mengundang mereka untuk debat, bukan ? atau lihat di koran tentang berita mereka. atau paling gampang mungkin tinggal digoogle, selidiki dari website atau twitter masing-masing.

tapi gw masih merasa kalau bisa melihat debat secara langsung akan terasa lebih baik, bisa lewat tv, atau syukur-syukur datang ke acaranya. Nah, waktu kampus sendiri mengadakan, malah nggak bisa datang, uhuuuuuuu T______T

---------------

begitulah tiga acara yang gw sudah dan akan lewatkan dalam waktu dekat. gw sangat bersyukur bisa berkuliah di UI yang banyak mengadakan acara bagus dan bisa mengundang narasumber yang langsung kepada ahlinya. gw pun bersyukur beberapa minggu ini kegiatan gw terisi hal-hal yang bermanfaat. maafkan aku ya Allah yang sering terlalu banyak meminta, mungkin ini belum jodohnya bisa datang ke tiga acara tersebut. semoga dapat dipertemukan kepada kesempatan yang lebih baik, amiiiin.. !

= to be continued =

No comments: