Monday, July 7, 2014

#WakafQuran 3

Mau share nih gerakan yang diinisiasi teman saya, siapa tahu ada yang berminat untuk ikut serta beramal :)

---------- 

#WakafQuran is Back! :)

Assalamualaikum Wr.Wb. teman-teman semua, izin share sebuah kegiatan amal di bulan Ramadhan yah, siapa tahu ada yang sedang mencari sarana beramal dan merasa cocok dengan #WakafQuran ini :)

_____________________________

#WakafQuran adalah gerakan berbagi Al-Qur’an di bulan Ramadhan untuk komunitas-komunitas disekitar kita. Tahun ini adalah tahun ketiga pelaksanaan #WakafQuran. Untuk mengetahui kegiatan #WakafQuran Ramadhan 1434 H dan mengunduh LPJ #WakafQuran2 bisa klik disini

Tahun lalu Alhamdulillah kita bisa mengumpulkan IDR 76,000,000. Al-Qur’an tersebut diwakafkan kepada saudara-saudara kita penghuni Lembaga Pemasyarakatan Wanita Bandung, saudara-saudara kita penghapal Qur’an di Pesantren ‘Ulumul Qur’an Depok, serta saudara-saudara kita di Perhimpunan Tunanetra Indonesia Depok dalam bentuk Qur’an Braille dan Qur’an Digital.

Tahun ini, target #WakafQuran3 adalah:

Pertama:

LOKASI: Lembaga Pemasyarakatan Pria Salemba
JUMLAH PENERIMA WAKAF: 250 orang
SPESIFIKASI AL-QUR’AN: Qur’an Tajwid Berwarna Rp 75,000/eksemplar
AL-QUR’AN:





Kedua:

LOKASI: Balai Besar Rehabilitasi Narkoba, Lido
JUMLAH PENERIMA WAKAF: 300 orang
SPESIFIKASI AL-QUR’AN: Qur’an Tajwid Berwarna Rp 75,000/eksemplar
AL-QUR’AN:





Ketiga:

LOKASI: Pesantren Yatim Dhuafa Penghafal Qur’an Baitul Qur’an, Depok & Lamongan
JUMLAH PENERIMA WAKAF: 235 orang
SPESIFIKASI AL-QUR’AN: Qur’an Hafalan Terbitan Al Mahira Rp 50,000/eksemplar
AL-QUR’AN:





Keempat:

LOKASI: Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia (ITMI) DKI Jakarta
JUMLAH WAKAF: 10 Braille & 5 Digital
SPESIFIKASI AL-QUR’AN: Qur’an Braille Rp 1,912,500/eksemplar (Wakaf bisa per Juz, yakni Rp 63,500/juz), Qur’an Digital Rp 1,000,000/pieces)
AL-QUR’AN:

Satu Eksemplar (satu juz):





Satu Al-Qur’an (30 Juz)





Selain itu jika ada kelebihan dana, insya Allah kita akan kirimkan Al-Qur’an ke Papua, karena ada permintaan untuk kerja sama di sana.

Bagi teman-teman yang ingin berpartisipasi, dapat dilakukan dengan 2 cara:

  1. Membeli Al-Qur’an sesuai spesifikasi di atas dan menyerahkannya kepada panitia.

  2. Transfer melalui rekening berikut:
BSM 7771013354 a.n. Muhammad Ihsan Akhirulsyah
Bank Mandiri 900-00-1177443-8 a.n. Siti Czafrani Pratiwi
BCA 6280798957 a.n. Siti Czafrani Pratiwi

Setelah transfer mohon melakukan konfirmasi ke Ihsan (082115150520) / Rani (081905606640) untuk melakukan proses akad.

Format konfirmasi:

Nama_Nominal Transfer_Bank Tujuan_Tujuan Wakaf

Konfirmasi penting agar akad dapat berlangsung sehingga seluruh rukun wakaf terpenuhi. Yuk, sekalian belajar berwakaf dengan benar :)

Waktu pengumpulan dana #WakafQuran: 28 Juni s.d. 18 Juli 2014.

Penyaluran #WakafQuran: 19 s.d. 20 Juli 2014.

Mari wakafkan harta terbaik kita di bulan Ramadhan melalui Al-Qur’an karena Ramadhan adalah bulan turunnya Al-Qur’an.

Terimakasih banyak teman-teman yang selalu mendukung #WakafQuran, baik dalam bentuk wakaf, bantuan publikasi, semangat tiada henti, dan lainnya. Hanya Allah lah yang dapat membalasnya :”)

CP:
Isni 085217425786
Rizka 081388037164
Citra 085263451604
Pipit 087884856386

“Kamu sekali-kali tidak sampai kepada kebaktian (yang sempurna) sebelum kamu menafkahkan sebagian harta yang kamu cintai. Dan apa saja yang kamu nafkahkan, sesungguhnya Allah mengetahui.” (Q.S. Ali Imran ayat 92)

BerSEMANGAT!!

= to be continued =

No comments: