Sunday, January 29, 2012

Rumour Has It / Someone Like You (Mash Off by Glee)

nggak tau kenapa, tapi setelah ngecek di feedjit, karena gw nulis tentang premiere glee di starworld, banyak yang nyasar kesini dalam rangka nyari soundtrack lagu yang jadi pengiring iklan premiere glee di starworld.

well, karena gw udah donlot 10 episodenya duluan, pastinya gw tau itu lagu apa, hehe. jadi postingan ini adalah untuk ngepost video youtube dan lirik yang jadi backsound iklan glee season 3 di starworld :D

lagu ini adalah campuran (mash off) antara lagu Rumour Has It dan Someone Like You yang keduanya dinyanyikan oleh Adele. lagu mash off ini muncul di episode ke 6 yang berjudul Mash Off. sedikit sinopsis, episode ini bercerita tentang kompetisi persahabatan antara dua klub glee yang ada di McKinley, New Directions yang dibimbing Mr. Will Schuester dan Trouble Tones yang dibimbing Ms. Shelby Corcoran, yang mengusung tema Mash Off. Kompetisi diadakan karena adanya pertengkaran antara kedua klub, juga untuk melatih kedua klub dalam rangka Sectional. Gw cukup senang menonton episode ini karena mereka mengcover 4 lagu mash off dan semuanya bagus-bagus :D

oya, di video ini gw juga suka banget sama dancenya. dancenya nggak ribet, tapi terasa cocok sama lagunya, cukup cantik dan enak dilihat. suara Mercedes (Amber Riley) dan Santana (Naya Rivera) yang jadi lead vocal juga serasi dipadukan. malah waktu dicek ke youtube, ada yang komen kalau versi glee lebih bagus dari versi aslinya Adele. di wikipedia juga diinfokan bahwa setelah dirilis, lagu mash off versi glee ini langsung terjual 160.000 kopi dan masuk ke chart Billboard Hot 100 ranking ke 11, waw ! :D

well then, please enjoy the song :)



Rumour Has It / Someone Like You (Mash Off)
by Amber Riley and Naya Rivera on Glee Season 3 episode 6

She, she ain't real,
She ain't gonna be able to love you like I will

She is a stranger,
You and I have history,
Or don't you remember?

Sure, she's got it all,
But, baby, is that really what you want?

Bless your soul, you've got your head in the clouds
You made a fool out of you
And, boy, she's bringing you down
She made your heart melt
But you're cold to the core,
Now rumour has it she ain't got your love anymore

Rumour has it [x4]

Don't forget me, I beg
I remember you said

I heard that you're settled down
That you found a girl and you're married now.
I heard that your dreams came true.
Guess she gave you things I didn't give to you.

Rumour has it [x4]

Don't forget me, I beg
I remember you said

Bless your soul, you've got your head in the clouds,
You made a fool out of me,
And, boy, you're bringing me down,
You made my heart melt, yet I'm cold to the core,
But rumour has it I'm the one you're leaving her for,

Rumour has it [x4]

Don't forget me, I beg
I remember you said,

Rumour has it [x4]

Don't forget me, I beg
I remember you said,

Never mind, I'll find someone like you
I wish nothing but the best for you too
Don't forget me, I beg
I remember you said,
Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead,
Sometimes it lasts in love but sometimes it hurts instead.

= to be continued =

* sumber postingan ini :
www.youtube.com (link)
www.wikipedia.org (link)
www.azlyrics.com (link)

* ps. kalau SOPA disahkan, betapa postingan kayak gini (masukin video youtube dan lirik) akan jadi ilegal dan nggak akan bisa muncul karena sumbernya nggak bisa diakses (dengan gratis) T__T

Saturday, January 28, 2012

Don't say goodbye..

They don't know how long it takes
Waiting for a love like this
Every time we say goodbye
I wish we had one more kiss

Lucky by Jason Mraz ft. Colbie Caillat

oenjoe :3

p.s. just to be clear, i don't kiss anyone. the kiss in the song just a metaphor :P *penting ya? penting bangeeet*
= to be continued =

Tuesday, January 24, 2012

Glee season 3 premiere dan SOPA

minggu ini menghabiskan waktu liburan di rumah. menyadari pagi sampai sesiangan ini ada marathon Glee season 2 di Star World. dan yang gw liat di iklan adalah, MALAM INI PREMIERE GLEE SEASON 3 DI STAR WORLD !!! so, buat para penggemar glee, jangan lupa mulai hari ini setiap selasa malam pukul 07.55 pm waktu jakarta dan bangkok untuk nongkrongin channel star world. yay for glee ! xD

salah satu adegan di episode 1 glee season 3
sumber : www.hollywoodlife.com (link)

yeah, gw tetap bersemangat menontonnya di tv walaupun sebenernya gw udah download dari torrent juga sih sampai episode 10 ehehe. oya, lagu-lagu yang ada di 10 episode itu juga udah dirilis dalam bentuk cd. coba dicari aja OST Glee The Music Volume 7 :D

cover cd OST Glee The Music Volume 7
sumber : www.amazon.com (link)

---

well, ngomongin tentang download, pasti kalian udah ga asing sama isu yang lagi berkembang yang berhubungan tentang internet. yep, pemerintah US sedang merencanakan tentang pengesahan dua undang-undang yang sering disingkat SOPA (Stop Online Piracy Act) dan PIPA (Protect IP Act).

sebenernya gw nggak begitu mengikuti beritanya secara kontinu, dan informasi yang gw dapat pun cuma sekilas dari sedikit artikel koran, internet, status di facebook dan plurk. yang gw tau, jika si SOPA ini benar-benar disahkan, maka kita tidak bisa lagi mendapatkan informasi baik dalam bentuk tulisan, musik, video, dll secara gratis. SOPA melindungi hak cipta para kreatornya dan segala bentuk penyebaran tanpa izin akan diartikan sebagai tindakan kriminal yang melanggar hukum.

dampaknya yang terasa adalah ditutupnya beberapa situs yang memberikan file-file seperti musik dan film secara gratis. situs search engine macam Google, Yahoo, dll juga dilarang untuk menampilkan hasil pencarian ke situs-situs yang diduga melakukan pelanggaran (penyebaran secara gratis). Undang-undang ini akan memperluas kemampuan penegakan hukum Amerika Serikat dan pemegang hak cipta untuk melawan perdagangan barang yang menyangkut kekayaan intelektual tanpa seizin penciptanya, juga perdagangan barang palsu. Bahkan mungkin situs dari negara selain Amerika yang menyebarkan konten tentang Amerika akan ikut terpengaruh.

sebenarnya, tujuan SOPA dan PIPA ini menurut gw baik, yaitu untuk :
  • Melindungi kekayaan intelektual dari pencipta konten
  • Perlindungan terhadap obat-obatan palsu

tetapi hal ini dikhawatirkan akan menyebabkan :

  • mengurangi kebebasan berpendapat (alia said: dan mereka masih bisa mengagungkan demokrasi di saat mereka sendiri mempersiapkan undang-undang seperti ini ??)
  • merusak keterbukaan dan pertukaran informasi secara bebas
  • berdampak pada bisnis yang berhubungan dengan internet (nama web, konten, barang yang diperdagangkan)
  • pengancaman terhadap tindakan seseorang yang menyebarluaskan tindakan pemerintah yang salah (alia said: jadi inget jaman pak harto)

menyikapi hal ini, beberapa situs besar mulai mengadakan aksi penolakan undang-undang tersebut. misalnya pemogokan pada 16 November 2011 oleh Tumblr, Mozilla, Techdirt dengan menampilkan panji hitam bertulisankan "Stop censorship!" ("Hentikan penyensoran!").

Pada 18 Januari 2012, dilakukan pemadaman situs yang lebih besar. Dilaporkan situs Cheezburger, Mojang, Major League Gaming, Boing Boing, BoardGameGeek, XKCD, SMBC, dan The Oatmeal mengikuti pemadaman ini, bersamaan dengan situs web terkemuka lainnya seperti Google, Facebook, Twitter, Yahoo, Amazon, AOL, Reddit, Mozilla, LinkedIn, IAC, eBay, PayPal, Wordpress, dan Wikimedia.




contoh aksi yang dilakukan oleh Mozilla dan Wikipedia

Yang dipermasalahkan oleh pihak-pihak yang diahas di atas adalah mengenai kebebasan berpendapat. Tentu indonesia sebagai salah satu negara yang banyak penduduknya menjadi pengguna internet (pada bulan Mei 2011, tercatat indonesia menghasilkan 95 juta tweet dan 5 juta blog. belum jejaring sosial lainnya) tidak tinggal diam.

tetapi mirisnya, yang dibahas oleh orang indonesia adalah kekhawatiran akan hilangnya sumber-sumber gratis tempat mengunduh file. pendeknya, SOPA bisa membatasi tindakan pembajakan yang selama ini dilakukan dengan bebas oleh orang-orang indonesia.

nggak ada keributan tentang kebebasan berpendapat. hanya ketakutan bagaimana sedihnya nggak bisa lagi download lagu secara gratis, film, ebook, dll. tapi sebelum gw bisa mengeluhkan betapa simpelnya pemikiran orang indonesia ketika merespon SOPA, gw harus melihat ke dalam diri sendiri. dan ya, ternyata cuma segitu aja ketakutan gw.

gw takut udah nggak bisa mendownload lagu gratis dari 4shared, nggak bisa download film bioskop atau serial tv dari torrent, takut nggak bisa liat video klip dari youtube, takut nggak bisa baca mangascan, takut nggak bisa ngerjain tugas kuliah dengan hanya dapat info dari google. aihh....

gw nggak bangga indonesia dicap sebagai salah satu negara pembajak. sampai gw denger cerita kalo ada bule ke indonesia, mereka sering ke ITC untuk nyari dvd bajakan karena murah. atau di facebook bertebaran penjual barang kw macem crocs, jam tangan, tas, dll. gw tau pembajakan adalah salah satu tindakan jahat karena kalau gw menjadi para kreator yang udah susah payah menciptakan produk seni dan lainnya, gw pun akan marah ketika orang lain membajak dan menyebarkannya secara gratis, bahkan mengakui itu adalah hasil karya mereka seenaknya.

tapi..

ah, akhir dari postingan ini ingin menyimpulkan bahwa, gimana pun, gw masih membutuhkan pertukaran informasi secara gratis, juga mungkin beberapa produk secara gratis. tapi gw masih bingung bagaimana menjelaskannya. intinya, barang bajakan masih dibutuhkan. selama orang-orang seperti gw yang bermental pengen gratisan masih hidup, pembajak akan tetap setia ada.

maaf ya SOPA, tapi rasanya ini bukan waktu yang tepat buat kamu untuk muncul. mungkin butuh waktu beberapa dekade lagi..

alia said : membayangkan SOPA benar-benar disahkan, postingan blog gw nggak bakal bisa diisi dengan gambar-gambar yang asik dicomot dari google kayak sekarang, fuu..

= to be continued =

*tulisan tentang SOPA bersumber dari :
www.wikipedia.org (Stop Online Piracy Act)
www.tokovirtual.com (Indonesia Pengguna Facebook No.2 terbesar di Dunia !)

Friday, January 20, 2012

3


happy 3rd anniversary bunciiit :3

tahun ini akan banyak hal baru buat kita
semoga apapun yang terjadi, semuanya bisa kita jalani dengan yang terbaik kita miliki :)

= to be continued =

Wednesday, January 18, 2012

januari berhujan


kondisi cuaca di jakarta dan sekitarnya, bahkan mungkin mayoritas provinsi di indonesia, yang suka labil. setau saya -- yang agak sotoy sebenernya --, januari ini bisa dikatakan sebagai puncak musim hujan yang sudah dimulai dari kuartal akhir tahun 2011 lalu. berita banjir di koran, tv, internet, dan media lainnya juga sudah banyak. almamater saya SMA 8 pun sudah dihantui perkiraan banjir di akhir bulan ini (hasil kepo sama junior). ah, semoga ya isu banjir 5 tahunan di jakarta tetap hanya jadi isu belaka..

= to be continued =

Saturday, January 14, 2012

I'll be nervous too

yak, buka facebook pagi-pagi trus ngliat beberapa lirik ditulis di status seseorang. penasaran searching di youtube trus langsung galau, hahahaha. galaunya nggak sedih sih tapi bikin mupeng padahal belum siap apa-apa juga kalo beneran kejadian dalam waktu dekat :P

jadi mari bersabar menunggu si prince charles charming datang dan segera mempersiapkan diri untuk beliau ;)





"Marry Your Daughter"
by Brian McKnight

Sir, I'm a bit nervous
'Bout being here today
Still not real sure what I'm going to say
So bare with me please
If I take up too much of your time,
See in this box is a ring for your oldest
She's my everything and all that I know is
It would be such a relief if I knew that we were on the same side
Very soon I'm hoping that I...

Can marry your daughter
And make her my wife
I want her to be the only girl that I love for the rest of my life
And give her the best of me 'till the day that I die, yeah
I'm gonna marry your princess
And make her my queen
She'll be the most beautiful bride that I've ever seen
I can't wait to smile
When she walks down the isle
On the arm of her father
On the day that I marry your daughter
She's been hearing for steps
Since the day that we met (I'm scared to death to think of what would happen if she ever left)
So don't you ever worry about me ever treating her bad
I've got most of my vows done so far (So bring on the better or worse)
And tell death do us part
There's no doubt in my mind
It's time
I'm ready to start
I swear to you with all of my heart...

I'm gonna marry your daughter
And make her my wife
I want her to be the only girl that I love for the rest of my life
And give her the best of me 'till the day that I die, yeah
I'm gonna marry your princess
And make her my queen
She'll be the most beautiful bride that I've ever seen
I can't wait to smile
As she walks down the isle
On the arm of her father
On the day that I marry your daughter

The first time I saw her
I swear I knew that I say I do
I'm gonna marry your daughter
And make her my wife
I want her to be the only girl that I love for the rest of my life
And give her the best of me 'till the day that I die
I'm gonna marry your princess
And make her my queen
She'll be the most beautiful bride that I've ever seen
I can't wait to smile
As she walks down the isle
On the arm of her father
On the day that I marry your daughter

= to be continued =

Friday, January 13, 2012

without saving ?

click picture to enlarge it

when i read this, i want to LOL a lot !
but i realize this is an epic failure that usually occurs to me too
so if i laugh, it means i laugh at myself -__-"

the moral of this comic :
save your files correctly before you click wrong button, guys
it'a desperate to repeat your task that has been finished short time ago just because you're sloppy

alia said : kalo sampe kejadian, MALES GILAAAA *jedotin kepala ke tembok*

taken from : 9gag

= to be continued =

istilah dan singkatan

tadi keliling di tumblr orang dan nemuin seseorang posting tentang Kamus Istilah dan Singkatan Universitas Indonesia (UI)”. yaampuuun, ada aja ya orang yang rajin ngumpulin satu-satu begini :P jadi inget dulu pas sma tiap denger sesuatu menyangkut UI pasti exciting banget dan pas menyadari kalo di UI banyak singkatan-singkatan gitu jadi makin semangat untuk masuk ke sana. alhamdulillah diberikan oleh Allah kesempatan itu ya :')

eh kok jadi sedih ?

btw, gw baru memperbaharui blog list gw. udah lama pengen sih tapi belum sempet. tadi aja pas ngerjain kayaknya bakal makan waktu selamanya hahah *lebaymodeonbanget* mengingatkan kembali kenapa gw juga udah lama nggak ganti template blog, karena maless mindahin widget dan linklist :P

tadinya yang satu mau gw namain "Friend's Blog", tetapi gw menyadari ternyata nggak semuanya gw benar-benar berteman dengan mereka. ada yang suka gw baca aja sih tanpa pernah saling berkenalan dan janjian tukeran link. so namanya gw pilih "Like-to-read-blogs" dan "Also-like-to-read-blogs". duh alia, ngasi nama aja susah banget ya.

oya, kalo ada yang nggak merasa suka linknya gw taro, bilang aja ya. dengan senang hati akan gw hapus. begitu juga kalo ada yang mau tukeran link. tapi tukeran linknya blog beneran. bukan blog yang dibikin trus sebulan kemudian ditinggal ye ihihi

trus butuh mengingatkan kepada diri sendiri kalo mereka sedang bersama sebaiknya gw tutup mulut saja lah. ya memang selain tidak dilibatkan pembicaraan, pembicaraan mereka juga lokal jadi lo ga bakal bisa ikutan ya al, jadi ikhlas aja, siplah !

= to be continued =

Sunday, January 1, 2012

welcome 2012 !


masuk ke tahun 2012, selamat tahun baru kawaaan ! :D

malam tahun baru kali ini dihabiskan dengan berada di Depok. secara tanggal 2 januari besok mulai uas ya sodara-sodara, huhu. yasudahlah ya mari kita bersemangat saja :D

kosan gw ada 2 lantai untuk kamar-kamarnya. lantai 3 adalah untuk menjemur pakaian. tapi karena dibandingkan bangunan lain kosan gw lebih tinggi, jadilah semalem para anak kosan yang masih mendem tetap bisa menikmati indahnya kembang api. seru banget karena kembang api dari seluruh penjuru keliatan aja gitu. sempet divideoin juga sama temen gw, nanti mungkin akan gw upload ksini :D

oya sebelumnya sempet makan malem bareng sama si buncitos juga :)

makan malem bareng 2 hari yang lalu
di chocho (bukan semalem)


oke oke, let's get me back to study lah ya. sebelum menutup postingan ini, beberapa hari yang lalu gw sempet menyimpan sebuah status yang ditulis oleh Fahd Djibran di facebooknya tentang tahun baru yang cukup menarik :

Apa itu tahun baru ? Sederhana, katamu, saatnya manusia berganti kalender. Toko-toko, instansi pemerintah, partai politik, kelompok pengajian, atau seseorang yang ingin gambarnya terpampang dalam kalender salama setahun penuh membanjiri percetakan dengan pesanan.

Lalu waktu disederhanakan menjadi barisan angka-angka yang dibagi ke dalam kolom-kolom mingguan, kotak-kotak nama bulan; sebagian besar angka berwarna hitam, sebagian lainnya berwarna merah. Kemudian dicetak, dujual atau dibagikan untuk dipasang, dibuang, dilupakan.

Fahd Djibran, status facebook pada tanggal 27 desember 2011


oke, godluck folks for this year ! :D

= to be continued =